MEMILIH AIR DRY CLAY
Tentukan jenis proyek yang akan menggunakan air dry clay. Ada beberapa jenis air dry clay yang idealnya cocok untuk kebutuhan yang berbeda.Untuk menentukan jenis clay yang tepat, Anda harus tahu air dry clay ini akan digunakan untuk apa.
Pilih air dry clay berbasis kertas untuk proyek yang lebih besar. Biasanya, proyek yang lebih besar lebih baik menggunakan clay kertas. Karena proyek yang besar akan membutuhkan banyak bahan, Anda bisa menghemat uang dengan clay kertas. Hasil jadinya juga akan jauh lebih ringan.
Air dry clay berbasis kertas terasa lembut saat digarap, tetapi keras dan ringan saat mengering.
Air dry clay berbasis kertas akan mengembang dan bongkahannya akan pecah dengan cara yang mirip makanan harum-manis.
Pilih air dry clay berbasis resin untuk proyek yang lebih kecil, seperti perhiasan. Dengan tingkat kekuatan yang sama, air dry clay berbasis resin (kadang disebut clay berbasis porselen) jauh lebih padat, dan saat kering tampak lebih mirip dengan tanah liat polimer yang dibakar. Clay resin juga jauh lebih mahal dan lebih berat.
Proyek yang lebih kecil, seperti perhiasan atau manik-manik, akan lebih berkesan mewah jika dibuat dari clay berbasis resin atau porselen.
Clay berbasis resin lebih padat dan bongkahannya akan pecah seperti fudge, karamel, atau toffee.
Berikut beberapa contoh Air Dry Clay :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar